BeritaOpini

Dalam keadaan terpuruk sekalipun

Pernahkah kita mengalami hal yang kurang mengenakkan? Atau juga hal yang menyakitkan? Saya yakin semua orang pasti pernah mengalaminya, hal yang paling buruk sekalipun. Terpuruk sekali waktu itu wajar, tapi sebaiknya melakukan evaluasi (memahami sebab-sebab terpuruk). Hal ini lebih berguna untuk bangkit atau menguatkan diri serta memahami kesalahan yang sama di waktu mendatang. Disamping itu juga dapat meningkatkan kecermatan menghadapi soal-soal yang sama sekali baru (berani bereksplorasi sebagai potensi penemuan).

Manusia hanya bisa mengeluh, keluhan tersebut terkadang deras mengalir dalam kehidupan sehari hari kita tanpa sadar, terkadang keluhan tersebut dapat membuat pikiran kita terbawa terus kearah keluhan negatif dan kekesalan, sebagai manusia sangat manusiawi apabila kita terpentok kepada situasi dimana kita hanya bisa mengeluh, bahkan terkadang kita masuk ke dalam perangkap menyalahkan, namun apa yang terjadi apabila kita terus menerus berada di dalam zona tersebut? yang ada adalah perubahan mental kita menjadi tidak memiliki semangat untuk berubah dan melawan serta membuat juga alam fikiran kita masuk kedalam alam fikiran negatif yang akan membuat kita makin terjerembab jatuh kedalam lingkaran keluhan-keluhan tersebut.

Sekedar masukan untuk kita semua adalah apabila kita merasa hidup ini sangat tidak beruntung lihatlah kebawah akan apa yang terjadi disekeliling kita, lakukanlah intropeksi diri dan ciptakan manusia yang berkualitas dengan tetap berpegang kepada agama dan kebaikan, jangan lupa bahwa semua yang ada hanyalah titipan dari yang maha pencipta jadi anggaplah bahwa semua yang terjadi adalah kesalahan kita sendiri dimana anda bisa berfikir lebih positif lagi, karena saya meyakini bahwa setiap keluhan akan melemahkan diri kita dan setiap kebaikan akan membuat kekuatan yang tak terhingga.

wasalam

Related Articles

Back to top button